Kazuma Miki selaku editor untuk anime seperti Sword Art Online, To Aru Majutsu no Index baru saja meninggalkan Kadokawa yang merupakan induk dari perusahaan Dengeki Bunko.
Dia keluar dari perusahaan itu pada 31 Maret dan akan memulai sebuah perusahaan baru yang bernama Straight Edge pada 1 April. Selain Miki di perusahaan baru tersebut juga ada Kazutomo Suzuki yang dulunya dia menjabat sebagai executive manager di ASCII Media Works milik Kadokawa. Di perusahaan baru ini dia akan menjabar sebagai anggota dewan.
Perusahaan baru ini akan pada mengelola bakat dan memproduksi konten seperti publikasi dan animasi. Perusahaan ini mengacu pada bagaimana rencana untuk membantu penulis dengan menawarkan pedoman bersama untuk tujuan mereka. Perusahaan baru ini belum memiliki rencana untuk mebuat judul mereka sendiri.
Beberapa penulis oelh perusahaan Straight Edge ini adalah Kazuma Kamachi (To Aru Majutsu no Index, Heavy Object), Reki Kawahara (Sword Art Online, Accel World), Tsutomu Satou (Mahouka Koukou no Rettousei), dan Tsukasa Fushimi (Oreimo, Eromanga Sensei).
Miki bergabung dengan departemen editorial dari Dengeki Bunko pada tahun 2001, ketika itu dia bekerja menangani Shakugan no Shana, dan menjadi kepala editor pada tahun 2014. Dia juga menjabat sebagai editor untuk judul seperti To Aru Majutsu no Index, Sword Art Online, dan Mahouka Koukou no Rettousei. Dia juga menjadi produser untuk ketiga adaptasi anime tersebut.
Via: ANN
COMMENTS